"Saya begitu senang dapat Tampil di Wiliem's Resto Kafe dan Bar ini dan saya begitu bangga melihat para Fans/ Pengemar diriku yang Antusias, Baik itu yang ada di Kabupaten Samosir maupun yang datang dari luar Samosir," ucap Osen Hutasoit.
Osen Hutasoit juga menyampaikan bahwa dirinya sangat mendukung kemajuan Pariwisata di kawasan danau Toba, selain melakukan Konser Musik dengan lagu lagu Batak, dirinya bersama Tim kreatif seni juga melakukan Klip Video dengan Nuansa danau Toba. Dimana hal ini, salah satu bentuk dukungan dalam kemajuan Pariwisata kawasan danau Toba agar lebih mendunia.
Baca Juga:
Strategi Memperkuat Hak Konsumen Konser
Rey Tampubolon dan istri Intan Manik Warga Tarutung pada Awak media menyampaikan rasa puas akan konser yang baru usai, Dimana intan Boru Manik mengatakan tidak sia sia jauh jauh datang ke Wiliem's Resto Kafe dan Bar guna menonton Osen Hutasoit idolanya
"Kita sudah pesan tiket secara online 2( dua ) Minggu sebelum Acara ini, dimana kita pesan tiket harga Rp 65.000,-, Dimana kita merasa puas dan dengan Acara yang berlangsung dilokasi ini," aku Intan Boru Manik.
Rey Tampubolon Suami dari intan Boru Manik juga menyampaikan agar nantinya mengundang artis artis lain untuk tampil di Wiliem's Resto Kafe dan Bar. Dimana ia menyampaikan selain menonton pertunjukan di lokasi pertunjukan juga dapat menikmati makanan dan minuman yang dapat dipesan. [Hk]