Tapteng.WahanaNews.co, Pandan - AKP Mujiono resmi menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Tapteng menggantikan AKP Musa Sembiring, SH dalam upacara serah terima jabatan yang berlangsung di lapangan Apel Mapolres Tapteng pukul 08.00 WIB, Senin (15/1/2024).
Kapolres Tapanuli Tengah AKBP Basa Emden Banjarmahor, memimpin pelaksanaan upacara yang turut dihadiri oleh Waka Polres Tapanuli Tengah, Pejabat Utama, Perwira, Bintara dan ASN, serta Ketua Bhayangkari Cabang Tapteng Ny Heny Basa Emden beserta anggota Bhayangkari.
Baca Juga:
Kasat Lantas Polres Tapteng Kunjungi 4 Korban Tanah Longsor di RSUD Sibolga Taput
Surat telegram Kapolda Sumut No ST/1179/XII/Kep 2023 tanggal 30 Desember 2023 memuat informasi bahwa AKP Musa Sembiring diangkat sebagai Kasiminbarbuk Subditbarbut Dit Tahti Polda Sumut, sedangkan AKP Mujiono, S.Pd yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Pakpakbharat Polda Sumut kini menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Tapteng.
Kapolres Tapteng menyampaikan bahwa AKP Mujiono sebagai pejabat baru harus segera menyesuaikan tugas kedinasan.
"Segera menyesuaikan tugas yang telah berjalan terutama, kesiapan dalam Pengamanan Pemilu 2024," ujar Kapolres.
Baca Juga:
Kapolres Taput Pimpin Sertijab Wakapolres, Kasat Lantas Hingga Dua Kapolsek
Kapolres juga mengucapkan terima kasih atas loyalitas dan kerjasama yang baik yang diberikan AKP Musa Sembiring selama berdinas di Polres Tapanuli Tengah.
Acara ditutup dengan acara silaturahmi temu pisah pejabat lama dan baru sekaligus pemberian cendera mata kepada AKP Musa Sembiring dan Istri.
[Redaktur : Hadi Kurniawan]